Kalo ada yang tau pasti yang dengerin lagunya ngrasain beda banget sama lagu asli dari Kiss Me yang di nyanyikan oleh band aslinya yaitu Sixpance None The Richer . New Found Glory membawakan lagu tersebut dengan aransemen yang lebih atraktif sehingga para pengemar lagu-lagu pop punk pasti menyukainya kaya gue salah satunya . Mau tau lebih banyak tentang band ini ??
Band New Found Glory merupakan sebuah grup musik yang berasal dari Coral Springs, Florida, Amerika Serikat. Band ini didirikan pada tahun 1997 dengan anggota berjumlah 5 orang yaitu :
1. Jordan Pundik (vocal)
2. Chad Gilbert (Guitarist)
3. Steve Klein (Guitarist)
4. Ian Grushka (Bassist)
5. Cyrus Bolooki (Drummer)
Ternyata band ini memang suka membuat cover dari lagu-lagu band lain ga terkecuali Lagu solo yang dibawain sama penyanyi luar yang terkenal. Lagu-lagu tersebut yang gue tau diantaranya Kiss Me (cover Sixpance None The Richer), My Heart Will Go On (cover from titanic), Iris (cover from Goo Goo Dolls), The Glory Of Love, Ghostbuster. Cuma segitu yang gue tau kalo mo liat list lagu-lagu cover yang di bawain ama New Found Glory ini liat aja di 4Shared.com .
Band ini merilis album pertamanya pada tahun 1999 yang berjudul Nothing Gold Can Stay.
Album-album lainnya diantaranya :
- Nothing Gold Can Stay - 1999
- New Found Glory - 2000 #107 US (gold)
- Sticks and Stones - 2002 #4 US (gold)
- Catalyst - 2004 #3 US (gold)
- Coming Home - 2006 #19 US
- From the Screen to Your Stereo Part II - 2007 #42 US
- Not Without A Fight - 2009
Tidak ada komentar:
Posting Komentar